Halo, Risers…
Tau gak sih kalau dalam departemen product management itu di dalamnya terdapat orang yang bekerja secara khusus di bagian product analyst?
Jika kamu seorang yang suka bekerja dengan data dan mempunyai kemampuan analisis yang kuat, pekerjaan di bidang product analyst ini mungkin cocok untuk.
Sebelum itu, coba yuk kenalan dulu mengenai karir di bidang product analyst.
Apa itu product analyst?
Seorang product analyst berhubungan dengan manager product untuk memastikan bahwa produk yang dibuat sesuai dengan segmen pasar dan demografi yang ditargetkan.
Hal ini membuatnya harus mampu menganalisis pasar dan menggunakan data untuk meningkatkan produk dan pengalaman pengguna. Seorang product analyst juga harus mempertimbangkan anggaran dan visi perusahaan untuk merencanakan produk yang menguntungkan.
Product analyst vs product manager
Perbedaan antara analis produk dan manajer produk yaitu analis produk lebih berfokus bekerja dengan data untuk memahami pasar, pelanggan, dan bisnis. Sedangkan, manajer produk berfokus pada produk seperti mengembangkan strategi, membuat roadmap produk, serta menjalankan visi produk.
Product analyst vs business analyst
Perbedaan antara analis produk dan bisnis analis yaitu memahami pelanggan, pasar, dan bisnis untuk merancang produk. Sedangkan, bisnis analis memahami keuangan perusahaan, menilai risiko, dan membuat rekomendasi untuk meningkatkan bisnis.
Peran dan tanggung jawab product analyst
Berikut ini merupakan peran dan tanggung jawab seorang product analyst:
- Mengumpulkan dan menganalisis data melalui feedback pelanggan dan riset pasar untuk membuat rekomendasi tentang produk.
- Membuat laporan dan rekomendasi produk bisnis baru ataupun yang sudah ada untuk digunakan sebagai pedoman dalam pengambilan keputusan.
- Memantau pasar, aktivitas pesaing, serta setiap pergerakan harga dan membuat rekomendasi yang akan digunakan dalam pengambilan keputusan.
- Mengukur dan memantau kinerja produk atau layanan yang sudah meluncur di pasar.
- Mengembangkan dan mengusulkan strategi produk secara keseluruhan untuk dipresentasikan kepada manajer produk dan para pemangku kepentingan lainnya.
Keterampilan yang diperlukan product analyst
Keterampilan yang harus dimiliki seorang product analyst yaitu:
- Pemahaman tentang bisnis
- Kreativitas dalam mencari solusi
- Berpikir kritis dan logis
- Analitis yang kuat terhadap data-data
- Perhatian terhadap detail
- Kemampuan komunikasi yang bagus untuk menunjang saat presentasi
- Pengetahuan teknis seperti menggunakan SQL, Python, spreadsheet, dan exel
Jenjang karir product analyst beserta gajinya
Berikut ini jenjang karir manajerial product analyst beserta gajinya:
Junior product analyst
Junior product analyst dapat menjadi jenjang karir pertamamu untuk melangkah ke jenjang profesional yang lebih tinggi lagi. Sebagai junior product analyst, pada umumnya kamu akan bertugas untuk:
- Menggunakan data pelanggan untuk memahami perilaku, kebutuhan dan masalah mereka.
- Menggunakan pengetahuan teknis untuk mengolah data menggunakan SQL, Python, Exel
- Merekomendasikan hasil analisis yang didapat untuk meningkatkan produk
Gaji yang ditawarkan untuk junior product analyst di Indonesia menurut prosple rata rata mencapai Rp4.600.000 – 8.000.000.
Senior product analyst
Setelah mempunyai kurang lebih 5 tahun pengalaman bekerja sebagai product analyst, kamu dapat meningkatkan jenjang karir ke tingkat senior. Sebagai senior product analyst, biasanya kamu akan bertanggung jawab untuk:
- Mengevaluasi data yang dianalisis bersama dengan junior product analyst dan menerapkan hasilnya untuk mempengaruhi departemen produk lain serta menginformasikan keputusan bisnis.
- Berkolaborasi dengan tim produk lain, seperti manajer produk dan pemasaran produk untuk menentukan tujuan secara kolaboratif serta mengidentifikasi metrik produk.
- Menginformasikan departemen produk lain tentang pola dan tren perilaku konsumen, menunjukkan peluang produk
- baru dan menyajikan laporan yang dimaksudkan untuk meningkatkan pemahaman menyeluruh tentang produk.
- Memastikan produk memiliki kualitas terbaik, mengevaluasi dan memantau tren kualitas di pasar untuk memastikan bahwa kualitas produk bisnis selalu sesuai standar.
- Mempresentasikan usulan alokasi anggaran kepada lead product analyst.
Gaji yang ditawarkan untuk senior product analyst di Indonesia menurut indeed rata rata mencapai Rp 10.081.676 per bulan.
Lead product analyst
Untuk menjadi lead product analyst, setidaknya kamu mempunyai pengalaman lebih dari 5 tahun di bidang product analyst. Jenjang karir yang ditawarkan yaitu dari manager, senior manager, dan director.
Sebagai lead product analyst, kamu harus mempunyai keterampilan kepemimpinan yang kuat, pengambilan keputusan, prioritas, dan komunikasi yang bagus.
Lead product analyst bertanggung jawab untuk:
- Berkontribusi pada strategi dan perencanaan produk dengan memberikan rekomendasi berbasis wawasan yang akan mendukung pekerjaan tim.
- Pengambilan keputusan berdasarkan data untuk mendukung strategi produk dalam meningkatkan kinerja.
- Memimpin dalam upaya untuk meningkatkan produk di berbagai merek dan pasar.
Gaji yang ditawarkan untuk lead product analyst di Indonesia menurut glassdoor rata rata mencapai IDR 19,018,631 per per bulan.
Proyeksi karir product analyst
Karir product analyst memiliki potensi yang besar dikarenakan setiap bisnis atau perusahaan pasti membutuhkan seorang product analyst untuk membantu mengembangkan produk.
Permintaan karir di bidang product analyst di Indonesia cukup tinggi. Melalui hasil pencarian lowongan pekerjaan di Linkedin, mulai dari big company hingga startup terdapat 625 hasil yang membuka kesempatan untuk berkarir sebagai product analyst.
Bagaimana cara menjadi product analyst?
Dalam memulai karir, tidak selamanya setiap orang mempunyai jalur yang sama untuk mencapainya. Untuk berkarir menjadi product analyst, kamu dapat menempuh salah satu atau kedua jalur berikut ini:
- Pendidikan
Pada jalur pendidikan, kamu dapat menempuh gelar sarjana di bidang bisnis, manajemen, pemasaran, atau bahkan teknik industri. studi -studi tersebut biasanya menawarkan wawasan mengenai riset pasar, analitik, pemahaman mengenai bisnis, dan negosiasi yang dibutuhkan untuk menjadi product analyst.
- Kursus product management
Jalur lain yang dapat kamu tempuh untuk mencapai karir menjadi product analyst yaitu dengan mengikuti kursus product management. Kamu akan mendapatkan wawasan mengenai product management langsung dan tentunya skill serta tools yang dibutuhkan.
Di harisenin.com nanti akan ada bootcamp khusus mempelajari mengenai product management. Jadi tetap update terus di website harisenin.com karna belajar di harisenin.com selalu menyediakan kurikulum terupdate dengan kebutuhan industri masa kini dan kamu bukan hanya diajarkan materi saya namun dibimbing untuk mempersiapkan portofolio terbaikmu.
Sekian artikel mengenai karir product analyst, kalau kamu tertarik belajar Product Management tapi masih bingung, kamu bisa tanya-tanya ke Career Support kita atau DM ke Minse Instagram ya!
Baca juga:
Intip! Perjalanan Pasya Mutia Menjadi Product Manager
Profesi Product Manager, Apa Peran dan Tanggung Jawabnya?
Simak Perbedaan Product Manager dan Product Owner