Hi Risers, Kali ini kita akan membahas 5 Aspek penting yang telah kami rangkum untuk meningkatkan omset bisnismu. Penasaran? Yuk simak lebih lanjut mengenai penjelasannya!
Copywriting sedang hangat dalam perbincangan akhir-akhir ini. Kira-kira apa itu copywriting? Apa hubunganya dengan bisnis? Bagi kamu yang belum tahu, copywriting adalah suatu metode penulisan yang bertujuan untuk softselling atau mengiklankan sesuatu di dalam dunia digital. Copywriting sendiri memiliki peranan penting untuk meningkatkan omset bisnismu. Sangat menguntungkan, bukan? Lalu apa saja aspek penting dari copywriting yang dapat meningkatkan omset bisnismu?
Untuk meningkatkan omset bisnismu, terdapat 5 aspek copywriting yang perlu kamu terapkan, silahkan cermati pembahasan dibawah ini:
Storytelling
Storytelling atau bercerita adalah salah satu teknik copywriting yang wwajib dimiliki, nih sobat Risers. Seperti yang kita ketahui, copywriting adalah sebuah teknik persuasif yang digunakan untuk meningkatkan produk penjualan bisnis kita. Misalnya, kuta ingin mempromosikan supleman herbal yang mampu menurunkan berat badan. Kita akan menceritakan hal-hal testimoni yang sudah dilakukan oleh beberapa pelanggan kita terlebih dahulu. Nah, teknik bercerita ini bukan asal cerita saja, tapi perlu ada strukturnya. Seperti berikut:
Pembukaan
Bagian ini menceritakan mengenai awal kisah seseorang yang menggunakan produk herbal kita. Kita menceritakan tentang masalah orang ini sebelum menggunakan produk kita.
Konflik
Dalam bagian konflik, kita semakin memperdalam masalah yang dialami oleh konsumen kita. Seperti obesitas, diabetes, darah tinggi, atau apapun yang berhubungan dengan produk yang akan kita jual ke konsumen.
Dialog
Dalam dialog, kita menceritakan pembicaraan singkat antara kita sebagai pemasar produk herbal dengan konsumen terdahulu yang mengalami obesitas tadi. Dialog ini juga bagian dari promosi untuk memperkuat argument dari produk kita.
Solusi
Pada bagian ini, kita berhasil memperngaruhi pelanggan dengan solusi yang kita berikan. Solusinya adalah produk kita sendiri.
Baca Juga : 5 Tips Cerdas Meningkatkan Bisnis Melalui Digital Marketing Campaign
Ikuti trend
Sebagai seorang copywriter, kita harus bisa mengikuti trend yang ada. Tujuannya adalah supaya konsumen atau pelanggan kita lebih aware dengan produk yang kita jual.
Gunakan data
Cara agar copywriting kita dipercaya oleh calon pembeli adalah dengan menampilkan data dan statistic yang jelas. Seoarang copywriter harus memberikan data dan statistic yang relevan dan dari sumber yang terpercaya. Dengan copywriting model seperti ini akan meningkatkan kepercataan sehingga meningatkan konversi penjualan. Data yang valid membuat pelanggan lebih percaya dengan produk kita.
Kreatif
Dengan teknik ini, copywriting kita bisa terlihat menarik dihadapan pelanggan. Kreatif memiliki banyak hal, seperti penulisan yang dibalut dengan komedi, atau kemasan produk yang menarik perhatian pelanggan.
Gunakan CTA
Jika semua teknik copywriting binsis diatas sudah kita lakukan dengan benar, maka yang terakhir adalah melakukan call to action untuk mengajak calon pembeli kita melakukan tindakan dengan produk yang kita jual.
Baca Juga : Catat! 7 Skill Digital yang Paling Diminati pada Tahun 2022
Kesimpulan
Itu dia beberapa teknik copywriting yang wajib dimiliki oleh Risers yang ingin memulai bisnis. Untuk Risers yang belum punya skill ini, kalian bisa mengikuti course atau pelatihan digital marketing di harisenin.com ya!