Sebuah bisnis pasti memiliki pesaing di industrinya masing - masing. Agar tetap menonjol dan menjadi pilihan masyarakat, perusahaan perlu menyusun strategi guna memenangkan persaingan di pasar.
Salah satu upaya agar strategi yang digunakan berhasil, yakni dengan menganalisa strategi dari bisnis pesaing dan mencari tahu kelemahannya. Nah, untuk menjawab permasalahan tersebut Harisenin akan memberikan solusinya di artikel ini. Simak selengkapnya ya!
Apa itu Facebook Ad Library?
Source: Pexels.com
Fitur yang satu ini dapat membantu kamu memata-matai kompetitor dan menjadikan strategi bisnismu lebih berhasil. Facebook Ad Library atau sekarang dikenal dengan Meta Ad Library merupakan sebuah tempat dimana kamu bisa melihat dan mencari iklan yang sedang berjalan di Facebook atau Meta.
Ini dapat digunakan oleh para pelaku bisnis untuk mendapatkan informasi dan juga inspirasi terkait iklan. Bentuk dari iklan tersebut mencakup politik, pemilu, isu sosial dan masih banyak lagi.
Selain mendapatkan iklan yang sedang aktif, kamu juga bisa mendapatkan iklan yang sudah tidak aktif. Dengan demikian dapat mengetahui informasi lain, seperti siapa yang mendanai, jumlah dana yang dibelanjakan serta jangkauan iklan ke berbagai aspek demografi.
Memanfaatkan facebook ad library memungkinkan pelaku bisnis untuk melihat iklan dari bisnis lain atau kompetitor dengan cara yang lebih mendetail. Kamu bisa melihat iklan mulai dari copywriting , gambar sampai ke target audience.
Mengapa Harus Memanfaatkan Facebook Ad Library?
Source: Pexels.com
Tujuan utama dari diluncurkannya tool Facebook Ad Library adalah untuk meningkatkan transparansi pemasaran setelah adanya kritik terhadap pengaruh Facebook dalam kampanye pemilu. Jutaan dollar telah dikucurkan untuk membuat iklan politik pada platform ini.
Tool ini memungkinkan anda melihat iklan dari siapapun dan berada dilokasi manapun. Sehingga membuka peluang terutuama bagi para pelaku bisnis. Berikut alasan mengapa harus memanfaatkannya:
#1. Melihat Iklan Apa yang Dijalankan Pesaing
Facebook Ad Library telah membukakan pintu gerbang menuju tempat dimana seluruh isinya merupakan iklan yang sedang aktif di internet. Ini memungkinkan pemilik bisnis, creative directors , dan media buyers memiliki pandangan menyeluruh tentang iklan dan merk lain di niche mereka. Dari sini mereka dapat mempelajari apa yang terbaik dan menerapkannya ke dalam iklan mereka sendiri.
#2. Cari Tahu Iklan Pesaing Mana yang Behasil
Tool ini memungkinkan kamu melihat perfomance metric dari iklan pesaing, namun masih diperlukan beberapa trik untuk membantu menentukan facebook ad mana yang berhasil untuk pesaing. Dikarenakan pemanfaatkannya yang masih jarang serta perlu mempelajarinya lebih dalam lagi, kamu harus berhati - hati dan jangan terlalu mengandalkannya.
#3. Memantau Pesaing
Baik kamu baru saja meluncurkan sebuah brand baru atau sedang membangun brand yang sudah menjalankan facebook ad sejak lama. Tidak dapat dipungkiri bahwa facebook ad library memberikan keuntungan yang cukup besar, yaitu karena ia mampu memperlihatkan semua materi iklan. Kamu bukan hanya bisa melihat iklan yang dijalankan pesaing, kamu juga bisa melacak produk atau campaign baru yang mereka luncurkan.
#4. Temukan Hook Ad
Ad hooks adalah alat penting bagi pengiklan untuk menarik perhatian audiens dan memberikan kesan mendalam. Facebook Ad Library adalah tempat yang bagus untuk mencari ide membuat hook, jangan batasi diri mencari ide hook dari niche bisnis yang sedang kamu jalani. Coba cari inspirasi di luar kategori, ini akan membantu membuat iklan yang lebih fresh dan membuatnya menjadi unik serta tidak sama seperti pesaing.
#5. Menginspirasi Kreativitas yang Lebih Baik
Penggunaan referensi iklan dapat menginspirasi para pekerja kreatif untuk menciptakan facebook ad yang lebih menarik lagi. Banyaknya iklan yang bersaing untuk mendapatkan perhatian, membuat iklan yang benar - benar menonjol menjadi sebuah tantangan. Hal ini, dapat menjadi pelajaran guna menghindari membuat yang iklan basi atau tidak menarik.
#6. Menemukan Iklan Pesaing
Seringkali, kamu bisa menemukan ad library kompetitor dengan memasukan nama facebook page mereka kedalam search bar. Pastikan kamu men- setting filter negara ke lokasi geografis yang benar, jika tidak materi iklan akan terblokir dan tidak akan muncul di facebook ad library. Sebaiknya, pilih juga nama brand kompetitor dari search bar, dibandingkan hanya mencari nama brand nya saja. Jika tidak, kamu akan melihat iklan dari brand dengan nama serupa dan bukan dari satu pesaing tertentu.
#7. Mendapatkan Inspirasi
Dengan menggunakan facebook ad library, kamu bisa melihat semua materi iklan yang saat ini disponsori dan dipromosikan di Facebook dan Instagram. Kamu bisa menemukan inspirasi lebih cepat daripada menjelajahi platform lain, karena semua iklan pesaing berada di satu tempat.
3 Elemen Penting dari Facebook Ad Library
Source: Pexels.com
Setelah membuka facebook ad library, kamu diminta logged in dan kemudian melihat search bar yang muncul. Untuk menetukan pencarian kamu harus mengingat 3 elemen penting. Berikut ketiga elemen penting tersebut:
#1. Negara dan Ad Kategori
Jika kamu men-set country pada search bar itu tidak akan memunculkan iklan apapun. Namun, tidak perlu khawatir kamu dapat mengaturnya ke worldwide search . Sama seperti ad kategori, meskipun terlihat lebih mudah karena hanya men-klik All Ads , lebih baik menentukan dengan tepat apa yang dicari dengan memilih lokasi tertentu.
Source: Magicbrief.com
#2. Spesifik Keyword dan Brand
Setelah selesai, kamu bisa mulai mengetik di search bar. Jika ingin memantau iklan pesaing, cukup ketik nama brand mereka, dan setiap iklan yang sedang dijalankan akan muncul.
Sebagai alternatif, kamu dapat mencari keyword spesifik yang dapat membantu menginspirasi.
Source: Magicbrief.com
#3. Memfilter Bahasa, Platform dan Impressions
Baru - baru ini facebook meluncurkan filter - filter advanced yang memungkinkan untuk lebih fokus pada apa yang ingin dilihat dan tidak ingin dilihat. Kamu bisa memilih bahasa, pengiklan, platform dan jenis media, serta impressions berdasarkan tanggal dan status aktif.
Source: Magicbrief.com
Sekian artikel tentang Panduan Lengkap: Facebook Ad Library di Tahun 2023. Jika ingin belajar lebih lanjut kamu bisa coba ikutan Bootcamp Digital Marketing Harisenin. Kalau mau tanya - tanya dulu bisa hubungi Career Support atau DM Minse di Instagram.