Website

Search

Intip! Tips Menjadi HR With Kak Zefanya Marthasari

  • Share this:
Intip! Tips Menjadi HR With Kak Zefanya Marthasari

Halo Risers! Bagaimana kabarnya hari ini, pastinya Minse doain semua dalam keadaan baik. Oh iya pada kesempatan kali ini Kak Zefanya atau Sering dipanggil Kak Anya ini akan membeberkan beberapa tips menjadi HR yang baik dan benar.  

 

Maka dari itu, yuk melihat lebih jauh mengenai seputar  Human Resources di tips sukses harisenin.  

Kenalan Yuk Sama Kak Zefanya  

Kak Anya adalah mahasiswi lulusan Universitas Kristen Maranata Bandung dengan jurusan Psikologi, Kak anya sendiri senang sekali berbaur dan mengikuti organisasi nirlaba seperti NGO (MatahariKecil). Disitulah ketertarikan Kak Anya untuk mendalami Human Resources dan Recruitment.  

Awal Karir Kak Zefanya  

Yup awal memulai karir Kak Anya sendiri dari mengikuti organisasi nirlaba NGO (MatahariKecil) as Human Resources Specialist, disana Kak Anya memiliki berbagai macam pengalaman yang salah satunya menghandle klien serta melakukan interview dengan berbagai macam background yang berbeda.   
 

Setelah lulus dari perkuliahan, Kak Anya sendiri mengikuti berbagai macam kegiatan dan diterima di salah satu perusahaan terkenal Food N Beverages di Bandung yaitu Sagala. Di Sagala Kak Anya menjadi HR Generalist jadi dia sendiri mengurus end-to-end process, payroll, absen dan sebagainya.  

 

Saat ini Kak Anya menjadi Human Resources Specialist di PT Mitra Pajaku. Hal tersebut membuat dia senang karena sistem kerja dan work loadnya sesuai dengan ia inginkan.   
 

Baca Juga :  Kupas Tuntas Career Development: Definisi, Metode, dan Fungsinya  

Pengalaman Kak Zefanya Menjadi Tutor HR Harisenin.com  

Sebelum beralih ke  human resources , cita - cita Kak Anya adalah menjadi Psikolog. Pastinya dengan menjadi psikolog banyak hal yang harus diraih termasuk melanjutkan studi dan sebagainya.    
 

Namun, setelah memperdalam human resources, Kak Anya menjadi lebih mengetahui karakteristik seseorang berdasarkan Interview sehingga ini menjadi salah satu landasan Kak Anya menjadi tutor yang bisa sharing-sharing pengalaman atau berbagi ilmu yang bermanfaat.   
 

“Psikolog itu cita-citaku sedari dulu, namun karena memang aku orangnya suka mengeksplorasi lebih jauh sehingga aku memutuskan untuk berkarir di dunia HR yang pastinya masih satu kesatuan di dalam dunia psikologi, oh iya aku juga suka banget mengupas mengenai topik mental health dan sebagainya”  - Ujar Kak Anya   
 

Ini juga menjadikan salah satu pencapaian yang menarik untuk Kak Anya sendiri karena dahulu Kak Anya ini ngebet banget jadi Psikolog namun jalannya saat ini menjadi Human Resources.  

Tips Menjadi HR Ala Kak Zefanya  

Nah setelah membahas seputar karir Kak Anya kita lanjut ke Tips menjadi HR Ala Kak Anya :  

  • Pintar Menganalisis Karakteristik Orang  
  • Memahami Kebutuhan SDM (Sumber Daya Manusia) di Perusahaan  
  • Dapat melakukan Report (Laporan) dengan jelas  

“Menurutku 3 hal ini adalah tips menjadi HR yang paling dasar karena HR ini sangat luas sehingga ada beberapa kemampuan basic yang bisa digunakan. Ketiganya adalah fundamental skills yang sangat penting untuk menjadi HR”   
 

Baca Juga :  12 KPI Human Resources di Perusahaan

Human Resources Bootcamp  - Harisenin.com  

So Risers! Tunggu apa lagi setelah mengetahui tips menjadi HR. Pastinya kamu juga perlu adanya aksi dengan mengikuti Bootcamp  HR Harisenin yang bisa kamu ikuti untuk menjadi HR yang Profesional.