Website

Search

Tips dan Trik Memilih Bootcamp Online Terbaik Untuk Upgrade Skill

Tips dan Trik Memilih Bootcamp Online Terbaik Untuk Upgrade Skill

Akhir-akhir ini bootcamp online sedang populer terutama di kalangan profesional yang memang inign meningkatkan skill maupun pemula yang baru terjun pada suatu bidang atau switch-career. Bootcamp adalah pelatihan atau kursus intensif yang biasanya dirancang untuk memberikan keterampilan spesifik dalam waktu yang relatif singkat, mulai dari sebulan hingga setahun. Tujuannya adalah membantu peserta untuk mempelajari keterampilan baru ataupun memperdalam skill yang sudah dimiliki dengan cepat.

Namun walaupun ada sangat banyak paltform yang menyediakan pembelajaran, tapi tetap saja ada bedanya lho. Bootcamp tersedia dalam berbagai bidang, termasuk teknologi, digital marketing, desain, bisnis, dan banyak lagi. Beberapa bootcamp terdiri dari kelas-kelas online yang bisa diakses dari mana saja, sementara yang lainnya mungkin memerlukan peserta untuk hadir secara fisik di lokasi pelatihan.

Maka dari itu kamu perlu memilih bootcamp online yang tepat dan sesuai dengan kebutuhanmu. Simak bahasan berikut ini ya!

Mengapa Harus Ikut Bootcamp Online

GZiB_eAFk8vLxbz_Jecg9OuuiTfCpOBbanj_k9SY4rsfDeA7xUP2-hfTXHPufe_jilTuHPhghq0m913Dbp7235lAuYoAOjjzXucppUC4ngQWxzfxy-6ixi-JI00olZDh6Wdixw26oCjkTl8KizjlFdQ 
Di era yang serba digital seperti saat ini, semua serba dipermudah dengan adanya aktivitas secara online, termasuk dalam menuntut ilmu dan meningkatkan keterampilan. Salah satunya melalui kursus atau bootcamp online. Jika kamu ingin mencapai tujuan karir yang lebih baik, mengambil bootcamp online bisa menjadi pilihan yang baik lho. Hal ini karena beberapa manfaat yang ditawarkan seperti

  • Waktu belajar fleksibel
  • Biaya bervariasi
  • Pelatihan yang praktis karena langsung dibuat berdasarkan kasus yang ada di lapangan
  • Materi pelajaran berkualitas yang biasanya dibuat oleh mentor berpengalaman di bidangnya
  • Bisa belajar secara mandiri 
  • Ada komunitas online sebagai tempat bertanya dan mendapat informasi terkait bidang/industri

Baca Juga: Ingin Switch Career? Kenalan Dengan Bootcamp yuk!

Memilih Bootcamp Online Terbaik

W0SHc3tYUd7G8K65Qq-hM3CX_9abam8panwDpQUqEXBxJWtcvrSQh6Df0Q97_kKLXY-Umd3GTQGRl3oKsd7TWvfFX8Db3gpzhT4fgEXPhOAsE5MCO17d4BVtoGOea73eSKNkuQwCF5ZbcKYhVTK6xz0 

  1. Tentukan tujuan awal 
    Sebelum menentukan bootcamp mana yang akan dipilih, kamu perlu menentukan tujuan berupa bidang atau skill yang akan dituju. Apakah kamu ingin meningkatkan keterampilan dalam bidang tertentu atau mempelajari keterampilan baru untuk karir? Misalnya meningkatkan skill web developer, HR, atau memperdalam bidang SEO dan sosial media? Tentukan bidang yang sesuai dengan tujuan karir dan kebutuhanmu saat ini.
     
  2. Periksa kurikulum yang ditawarkan
    Kamu perlu memastikan program mencakup topik penting dalam bidang yang ingin kamu pelajari. Pastikan juga program tersebut memiliki materi yang terstruktur dengan baik, mudah diikuti dan dilengkapi dengan video atau tugas yang dapat membantu memperkuat pemahamanmu.

    Misalnya pada program digital marketing mencakup topik-topik penting seperti SEO, social media marketing, email marketing, atau content marketing. Selain itu, perhatikan juga apakah kurikulum mencakup pembelajaran praktis dengan studi kasus dan project nyata yang ada di lapangan kerja.
     
  3. Cek testimoni alumni
    Testimoni alumni dapat memberikan pandangan tentang pengalaman mereka saat belajar melalui bootcamp. Cari testimonial di situs web bootcamp atau platform ulasan seperti Google. Perhatikan testimonial dengan baik dan pastikan juga kamu membaca baik ulasan positif maupun negatif, agar keduanya menjadi pertimbangan.
     
  4. Cari tahu mentor atau pengajarnya
    Pengajar atau mentor sangat penting dalam bootcamp online karena akan membawakan semua materi yang perlu dipelajari. Kamu dapat memeriksa latar belakang mentor, pengalaman mereka dalam bidang yang ingin kamu pelajari, hingga reputasi mereka, misalnya melalui LinkedIn dan sosial media lainnya.
     
  5. Pertimbangkan biaya
    Biaya juga merupakan faktor penting saat memilih bootcamp online. Saat ini ada sangat banyak program bootcamp dengan biaya yang bervariasi. Kamu bisa memeriksa biaya program dan apakah ada biaya tambahan seperti biaya pendaftaran dan biaya presentasi project akhir. Selain itu, kamu juga bisa mencari tahu apakah bootcamp menawarkan opsi pembiayaan lain (misalnya cicilan) atau beasiswa.
     
  6. Pertimbangkan jadwal dan jam belajar
    Beberapa bootcamp online menawarkan program penuh waktu atau paruh waktu. Ada yang dilaksanakan setelah jam kerja dan ada pula yang sebaliknya, sehingga pastikan sesuai dengan jadwal yang kamu inginkan.
     
  7. Cek sertifikat
    Adanya sertifikat merupakan salah satu cara untuk membuktikan bahwa kamu benar memiliki keterampilan yang sudah dipelajari. Sehingga kamu perlu memeriksa apakah bootcamp yang akan kamu ikuti menawarkan sertifikasi dan apakah sertifikasi tersebut diakui oleh industri.
     
  8. Periksa fasilitas lainnya
    Kamu juga perlu mengecek apa saja yang dibutuhkan untuk belajar di bootcamp, misalnya apakah kamu hanya membutuhkan smartphone atau laptop saja atau perangkat keras, tools, dan software lainnya.
     
  9. Sesuaikan dengan cara belajar
    Setiap orang memiliki gaya belajar yang berbeda, jadi pastikan kamu memilih bootcamp online yang sesuai dengan gaya belajarmu. Beberapa bootcamp menawarkan pembelajaran langsung, sementara yang lain menawarkan pembelajaran kelas virtual bersama untuk semua peserta maupun sesi 1-on-1. Pilih yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya belajarmu.
     
  10. Perhatikan apakah terdapat jaminan kerja
    Banyak bootcamp online menawarkan program penempatan kerja setelah menyelesaikan program. Kamu bisa memeriksa apakah bootcamp ini benar-benar menawarkan layanan ini dan seberapa berhasil layanan ini pada alumni sebelumnya.

Kesimpulannya, mengambil bootcamp online dapat memberikan banyak manfaat, dari fleksibilitas waktu hingga biaya terjangkau dan pelatihan praktis. Jika kamu ingin meningkatkan keterampilan dan mencapai tujuan karir tertentu, sepertinya mengambil bootcamp online adalah pilihan yang tepat untuk kamu. Namun sebelum itu kamu harus pastikan tidak salah pilih dan melakukan riset kecil untuk memilih bootcamp yang terbaik ya!

Nah, buat kamu yang sedang mencari bootcamp tapi masih ragu, jangan khawatir! Harisenin menyediakan program bootcamp yang tentunya dibawakan langsung olen ahlinya. Adapun program belajar di Harisenin meliputi: Digital Marketer, Full-stack Web Developer, Human Resources, UI/UX Research & Design, dan Big 4 Auditor & Financial Analyst.

Apa kata alumni harisenin.com?


Program ini sudah memiliki ribuan peserta, ditambah lagi ada jaminan kerja dan koneksi ke perusahaan ternama! Kapan lagi kamu belajar dan diberi peluang kerja setelah lulus? Kamu bisa mendaftarkan diri kamu di sini atau tanya-tanya dulu ke Career Support. Sampai ketemu di kelas ya, Risers!

 

Iqbal Rifaldi

Iqbal Rifaldi

Orang yang suka nulis konten, dan ngulik-ngulik. Lulusan akuntansi yang beralih profesi. 

Follow me on Instagram if you want to read another content >> click this link