Website

Search

Cerita Alumni: Abiyyu Fakhri, dari HI ke Digital Marketing

  • Share this:
Cerita Alumni: Abiyyu Fakhri, dari HI ke Digital Marketing

Bekerja di bidang ini tengah menjadi favorit bahkan banyak di idam-idamkan oleh banyak orang. Mempromosikan suatu brand atau produk menggunakan media digital dan juga internet guna menarik konsumen dan calon konsumen potensial secara lebih cepat.  

Perusahaan yang masih baru bahkan yang sudah lama sekalipun saling berkompetisi menghasilkan konten yang menarik sebagai strategi membangun bisnis nya di publik. Saking menariknya pekerjaan ini, banyak diantaranya yang merupakan career switcher  dimana jurusan kuliah-nya sangat berbeda dengan pekerjaan mereka sekarang.  

Kali ini, Harisenin akan membagikan rangkuman cerita alumni, yakni Abiyyu Fakhri yang merupakan lulusan Hubungan International yang ternyata bisa sukses berkarir di bidang  Digital Marketing . Penasaran ceritanya? baca sampai habis ya!  

Berkenalan dengan Abiyyu Fakhri  

Memiliki nama lengkap Abiyyu Fakhri. Ia merupakan salah satu alumni dari bootcamp Digital Marketing Batch 4. Saat ini, Abiyyu Fakhri sudah bekerja di salah satu perusahaan ternama, Cinema 21 sebagai Digital dan  Social Media Officer  

 

Sebelum memutuskan berkarir di bidang  Digital Marketing , beliau merupakan mahasiswa jurusan Hubungan Internasional di Universitas Brawijaya. Awal mula ia belajar di Harisenin.com karena pada saat itu sedang terjadi pandemi covid-19 dimana semua orang dihimbau untuk melakukan seluruh kegiatannya di rumah. 

 

Berawal dari rasa “gabut” yang tidak tahu harus melakukan apa selain menyelesaikan tugas sebagai mahasiswa akhir. Akhirnya, Abiyyu pun memutuskan untuk bergabung dan belajar bareng tentang  Digital Marketing dengan mengikuti program belajar di Harisenin. 

 

Setelah mengikuti Harisenin Minischool, belajar tentang Digital Marketing secara dasar dan dipermukaan. Akhirnya ia yakin dan mantap untuk lanjut mengikuti program bootcamp yang memberikannya ilmu yang lebih komprehensif terkait  Digital Marketing.  Ditambah lagi,  benefit - benefit yang ditawarkan sangat menarik bagi mahasiswa tingkat akhir. 

Alasan Tertarik dengan Digital Marketing  

Saat ditanya alasan tertarik dengan Digital Marketing, Abiyyu Fakhri pun menjawab karena pada saat ia berkuliah di jurusan Hubungan Internasional semua yang dipelajari erat hubungannya dengan  marketing , mencakup komunikasinya, secara psikologis-nya, atau bahkan secara politiknya, sosiologi-nya. Semuanya dipelajari meskipun hanya mendapatkan bagian surface  nya saja. 

 

Ketika memulai belajar Digital Marketing dan menghubungkan dengan Hubungan Internasional ternyata masih ada keselarasan-nya. Ia pernah belajar mengenai media massa beserta komunikasi global dan marketing secara dasar. Dengan demikian, ia memutuskan untuk belajar lebih dalam lagi mengenai marketing hingga pada akhirnya jatuh cinta dibidangnya sekarang.

 

Akibat belajar di  bootcamp Digital Marketing Harisenin , kini ia tahu bagaimana  identify audience , tahu target audience  seperti apa yang akan di kejar, dan lain sebagainya. Itu semua digunakan sebagai cara atau upaya agar orang - orang tertarik terhadap produk dan jasa yang dijual. Hal - hal dasar seperti ini bukan hanya bisa dilakukan dalam segi teknis saja, melainkan juga dapat mengasah  soft skill  juga.  

Pengalaman Belajar di Harisenin.com  

Cerita semakin seru saat Abiyyu Fakhri ditanya terkait pengalamannya belajar di  Harisenin.com.  Awalnya ia tidak memiliki ekspetasi yang tinggi, sebab di pikirannya belajar secara online hanya mendengarkan orang berbicara dan menjelaskan lewat  virtual video

 

Namun, pada akhirnya ia merasa semakin tertarik untuk terus - menerus dan memandang layar laptop untuk beberapa jam karena mentor - mentor nya sangat  fun pembawaannya, bukan hanya sekedar mengajar secara teoritis saja, disini para student juga diajak bercanda, bercerita, saling sharing pengalaman dari studi kasus sehingga akan lebih kebayang bagaimana  scope  pekerjaan di  Digital Marketing.   

Hal lain yang membuatnya menarik, yaitu setiap minggunya akan diberikan tugas-tugas yang dapat menumbuhkan jiwa marketing.  

 

“Yang menyenangkannya adalah selama gua bootcamp itu banyak banget tugas - tugas yang mungkin sederhana tapi membuat lu memancing, memantik jiwa marketing lu untuk keluar gitu. Dipikirin baik - baik ini harus nya kayak gimana, harus seperti apa jalannya kaya gimana, dari a sampai z tuh bener - bener dikasih tau atau diajarin secara dasarnya dulu yang akhirnya akan berkembang lebih dalam lagi” 

 

Keunggulan lain yang Abiyyu Fakhri dapatkan saat mengikuti bootcamp Harisenin, yaitu mendapat banyak  networking , selain itu ia juga sangat dibantu oleh adanya  career coaching  untuk memulai jenjang karir. Mulai dibantu mempersiapkan CV, mempersiapkan  interview , dibantu dijawab pertanyaannya seputar karir dan juga  benefit nya jelas.  

Manfaat Belajar di Harisenin.com 

Abiyyu Fakhri juga menceritakan manfaat yang didapatkan dari segi karir setelah belajar di Harisenin. Setelah belajar di bootcamp Digital Marketing Harisenin, ia jadi semakin tahu tentang apa saja yang bisa dijadikan sebagai jalur karir dan beliau tetap memilih yang menjadi passion nya, yaitu marketing. 

 

Selain karena dekat dengan rumpun keilmuan nya yang mana adalah sosial. Abiyyu Fakhri juga suka memperkenalkan sesuatu yang baru kepada banyak orang.  

 

“gue pribadi anaknya seneng banget memperkenalkan ke orang - orang sesuatu yang baru, sesuatu yang mungkin dibutuhkan sama orang - orang terus bisa ngebantu mereka. Akhirnya marketing sebagai ilmu memasarkan menjadi salah satu jawabannya”  

Tips Berkarir di Digital Marketing Versi Fakhri 

Setiap berkarir di suatu bidang pekerjaan pastinya terdiri atas dua sisi, yakni “enak” dan “tidak enak”. Setelah memutuskan switch career ke dunia marketing, Abiyyu Fakhri menjadi tahu bahwa marketing merupakan ilmu untuk mengenal orang lebih jauh. Itu adalah hal yang sulit dan tidak semua orang bisa.

 

Beradaptasi dengan tren baru dengan apa yang kita punya, ini akan menjadi hal yang berat juga. Untuk itu, sebisa mungkin harus bisa tetap  riding the wave mau sekencang apapun arusnya nanti. 

Simak tips career untuk kamu dari Ka Abiyuu Fakhri yah:

#1. Mencoba untuk mengenal banyak hal  

Tips career switch yang pertama adalah coba untuk mempelajari banyak hal meskipun itu yang enggak kamu sukai.  

 

#2. Jangan Merasa Marketing cuman Buat Orang Tertentu  

Terakhir, tips career switch selanjutnya, yaitu jangan pernah merasa minder dan berpikir bahwa karir marketing itu hanya untuk orang - orang tertentu.  

 

“Banyak sekali diluar sana ilmu - ilmu pengetahui tentang marketing, tapi jika ingin mempelajari lebih dalam lagi juga bisa. Tapi kalo gue pribadi menemukannya di  Harisenin.com ”  

Harapan Untuk Harisenin.com 

Sebagai akhir dari cerita alumni kali ini, Abiyyu Fakhri menyampaikan harapannya bagi Harisenin. Ia berharap Harisenin akan selalu hadir sebagai jawaban bagi semua orang untuk memulai karir journey  nya. 

 

Semoga kedepannya akan hadir banyak program - program belajar baru untuk memulai karir, bukan hanya yang sedang trend saat ini tapi yang kemungkinan akan trend juga dimasa yang akan datang. Dan terakhir, semoga suatu hari nanti akan ada kelas offline agar kelas bisa lebih nyata dan lebih dekat lagi dengan masyarakat. 

 

Sekian Cerita Alumni: Abiyyu Fakhri yang lulusan HI  switch career ke  Digital Marketing. Jika tertarik kamu bisa ikutin program  Bootcamp Digital Marketing Harisenin  atau tanya - tanya terlebih dulu di  Career Support  atau DM Minse di Instagram juga bisa!  

Shania Aliyya

Shania Aliyya